Gudang Indomaret di Kawasan Senen Jakarta Pusat Alami Kebakaran

- Selasa, 21 Maret 2023 | 17:31 WIB
Ilustrasi kebakaran Indomaret
Ilustrasi kebakaran Indomaret

JAKARTA, pekalongan.suaramerdeka.com-Kebakaran terjadi di sebuah gudang toko Indomaret di kawasan Senen, Jakarta Pusat pada Selasa 21 Maret 2023. Selang tak lama kemudian, sebanyak empat unit mobil pemadam kebakaran (damkar) bersama 16 personel mendatangi lokasi kebakaran dan berhasil memadamkan si jago merah.

Hal itu disampaikan Kepala Sudin Gulakamart Jakarta Pusat Asril Rizal dalam siaran persnya, Selasa 21 Maret 2023.

Baca Juga: Kebakaran Hanguskan Rumah di Lebakbarang . Kerugian Capai Ratusan Juta

Dia menjelaskan kebakaran itu berawal dari laporan warga yang menyebut sudah terjadi kebakaran di sebuah toko retail lantai 2 Indomaret di Jalan Kramat 4, Senen, Jakarta Pusat sekitar pukul 09.18 WIB.

"Sebanyak empat unit mobil dan 16 personel pemadam dikerahkan dan langsung dikerahkan memadamkam api," terang Asril

Menurut Asril, api berhasil padam selama satu jam lebih.

Dalam keterangannya, pihak Sudin Gulakamart Jakarta Pusat belum bisa merinci penyebab serta kerugian dari kebakaran yang melanda toko swalayan tersebut. Meski begitu, ia memastikan tidak ada korban jiwa atas insiden tersebut. ***

Editor: Haryoto Bramantyo

Sumber: PMJ News

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X